7 TIPS TETAP SEHAT DI MASA PANDEMI COVID-19
- ALINIA Group
- Apr 9, 2021
- 2 min read
Updated: Apr 24, 2021
Di masa pandemi yang sulit ditebak ini, menjaga kesehatan merupakan hal paling utama. Sebab penularan covid-19 amatlah mudah dan masif, apabila tidak menjaga tubuh secara maksimal, maka ditakutkan akan mudah terjangkiti penyakit berbahaya ini.
Berikut kami berikan 7 tips agar terhindar dari penularan covid19 dan tetap sehat, poin ke-7 sangat penting, makanya dibaca sampai habis, ya.
1. Rajin Mencuci Tangan
Kelihatan sepele, tetapi tangan kita merupakan sarang bakteri yang harus selalu dijaga kebersihannya. Sebab dalam keseharian, tangan akan banyak sekali bersentuhan dan bersinggungan dengan benda-benda yang berada di sekitar kita. Yang bisa saja benda-benda tersebut membawa virus covid-19.
2. Tetap di Rumah
Dengan tidak keluar rumah alias tetap berada di dalam rumah, akan meminimalisir kita tertular virus corona dari orang atau benda lain. Karena kita mengenal rumah atau tempat tinggal kita sehingga kita tau mana bagian yang bersih dan kotor. Dan tentu saja kita juga harus tetap menjaga dan merawat kebersihan tempat tinggal.
3. Gunakan Masker
Bila harus keluar rumah, pastikan menggunakan masker. Dengan masker maka probabilitas kita tertular virus corona semakin meningkat. Sebab virus ini juga memiliki kesulitan menembus rongga masker. Agar lebih maksimal lagi, pakai masker dengan 3 lapis.
4. JANGAN KONTAK LANGSUNG
Hindarilah kontak secara dekat dengan orang lain. Beri jarak antara diri Anda dan orang lain. Dengan begitu, resiko tertular atau terpapar virus covid-19 dari orang lain semakin berkurang.
5. HINDARI KERUMUNAN
Ingat himbauan Pemerintah, ya. Agar jaga jarak fisik atau physical distancing. Hal ini juga masih berkaitan dengan poin ke-4 tentang kontak langsung. Dengan menyentuh 1 orang saja dapat menimbulkan resiko besar, apalagi berkerumun dengan banyak orang.
6. HINDARI MENYENTUH WAJAH
Apabila keluar rumah, tangan menyentuh banyak permukaan dan dapat mengandung banyak virus pula. Setelah terkontaminasi, tangan dapat memindahkan virus ke mata, hidung, atau mulut Anda. Maka hindarilah menyentuh wajah apabila sedang bepergian.
7. SEGERA KE RUMAH SAKIT
Apabila merasakan gejala covid19 seperti demam, batuk dan kesulitan bernapas, segeralah ke rumah sakit untuk diagnosis lebih lanjut.
Jangan lupa, agar semakin terjaga, lakukan rapid test secara berkala dan tunggu program vaksin dari pemerintah.
Pandemi belum berakhir jangan sepelekan covid19, lindungi diri dan sayangi keluarga Anda.

Comments